MetroNewsPendidikan
Trending

Calon Rektor Unhas, Prof Farida Beberkan AKU UNHAS 1NOVATIF

Delapan Calon Rektor Unhas bersaing strategi melalui visi misi. Mereka tak lagi menggunakan cara konvensional, melainkan memanfaatkan teknologi digital untuk menyampaikan pesannya. Prof Farida Patittingi misalnya. Ia menuangkan strateginya melalui video AKU UNHAS 1NOVATIF.

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Namanya, Prof Dr Farida Patittingi SH M.Hum. Ia adalah anak desa dari Kabupaten Bone itu, sudah dua periode ia menjadi Dekan Fakultas Hukum Unhas.

Ia kini, ingin melangkah lebih jauh menuangkan ide-idenya untuk pengembangan Unhas. Namanya tercatat sebagai salah satu dari delapan calon rektor Unhas 2022-2026.

Lalua apa bekal anak desa itu untuk memimpin kampus sebesar Unhas? Tentu, pengalaman akademiknya tak meragukan lagi. Begitu pun jaringan sebagai sebuah “keharusan” seorang pemimpin khususnya lembaga pendidikan.

Baca Juga: Pilrek Unhas, Prof Indrianty Sudirman Beberkan Jurus Jitu Melalui Konsep Pendulum Asa 2026

Dari delapan calon, menuangkan visinya dengan strategi berbeda. Begitu pun guru besar Fakultas Hukum Unhas ini. Ia menuangkan idenya dalam kemasan AKU UNHAS 1NOVATIF. Muatannya tiga kata kunci, ADAPTIF, KOLABORATIF, UNGGUL.

Sepenggal video itu, Prof Farida menguraikan, di usia 65 tahun, Unhas telah meraih capaian prestasi gemilang dalam berbagai bidang. “Rilis Kementerian Pendidikan Kebudayaan dan Ristek, Unhas menempatkan Unhas ranking 7 nasional. Dan di world university ranking berada pada posisi 1.200,” katanya.

Baca Juga: Tantangan Pengganti Prof Dwia: Naikkan World Class University Unhas

Menurut dia, seluruh capaian itu merupakan hasil kerja kolaboratif yang telah mengharumkan almamater Unhas.

Tak hanya itu. Kata dia, performance Unhas saat ini, memperlihatkan kontribusi terbaiknya pada pencapaian tujuan negara yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.

Baca Juga: Jelang Pemilihan Rektor Unhas, Intip Kertas Kerja Prof Sumbangan Baja

“Capaian ini akan memperkokoh Unhas sebagai pusat perguruan tinggi unggulan terbaik nasional dan global. Untuk itu, semua elemen citivas, harus memiliki spirit almamater yang membumi, sebuah pengakuan atas pengakuan terbaik,” tuturnya.

Ia mengusung AKU UNHAS 1NOVATIF jika kelak menjadi Rektor Unhas. Prof Farida memaknai kemasan misinya itu sebagai abstraksi dari visi kepemimpinan 2022-2026 yaitu Unhas yang adaptif, kolaboratif, unggul, dan inovatif.

“Visi ini merupakan derivasi dari visi Kementerian Pendidikan Kebudayaan dan Ristek dan visi Unhas yang didasarkan pada rencana pengembangan Unhas 2030 dan Renstra Unhas 2020-2024,” jelasnya.

Baca Juga: Kans Akademik Sama, Balon Rektor Unhas Bersaing Jaringan

Karena itu, ke depan harapan dia, pendekatan integrasi seluruh sektor menjadi pilihan dalam menjabarkan misi, strategi, dan arah kebijakan, serta program prioritas.

Empat misi ia jabarkan dalam kemasan video singkatnAKU UNHAS 1NOVATIF. Pembaca dapat menonton dan mendengarkan langsung di akun YouTube Farida Patittingi:

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button