ACT dan BADKO HMI Sulselbar Jalin Kerjasama Bidang Program Kemanusiaan

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Bangun kerjasama bidang kemanusiaan, Aksi Cepat Tanggap jalin kerjasama dengan Pengurus BADKO HMI Sulselbar. Dengan kerjasama ini, permasalahan isu kemanusiaan dapat diwujudkan bersama lewat kolaborasi antar komunitas.

Penandatanganan kerja sama ini, di lakukan dalam pelantikan Pengurus Badan Koordinasi Himpunan Mahasiswa Islam Sulawesi Selatan dan Barat (BADKO-HMI Sulselbar) Periode 2021-2023. Kegiatan ini berlangsung di Wisma Negara Center Point Of Indonesia, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, Kamis (10/2/2022).

Ketua BADKO HMI Sulselbar, A. Ikram Rifqi mengatakan bahwa kolaborasi antara BADKO HMI SulSelbar dan ACT Sulsel merupakan upaya untuk dapat menghadapi tantangan kedepan. Termasuk tantangan sebagai organisasi nonprofit, yang tentunya lebih mengedepankan kerja sosial yang memberikan manfaat bagi semua daripada mendapatkan profit.

Baca Juga: ACT Sulsel Selenggarakan Event Peduli Musim Dingin Palestina

“Besar harapan kami, kedepannya BADKO HMI Sulselbar dan seluruh Pihak ACT tetap bersinergi, berkolaborasi serta bahu membahu. Dalam aksi-aksi kemanusiaan sehingga terwujudnya masyarakat adil makmur yang di Ridhai Allah SWT”, papar A. Ikram saat setelah penandatangan kerjasama.

Sementara itu, Kepala Cabang ACT Sulsel, Maskur Muhammad menuturkan program kemanusiaan yang nantinya akan menjadi titik kolaborasi. Antara ACT dan HMI adalah Penanganan Bencana, Program Lingkungan Hidup, Kesehatan, Pemberdayaan Ekonomi, Pendidikan dan Wakaf Infrastruktur, serta penggalangan donasi Wakaf dan Zakat. Untuk mewujudkan program tersebut, perlu dukungan dari banyak pihak, termasuk seluruh pengurus HMI yang ada di wilayah Sulsel.

“Beberapa program-program yang di lakukan oleh ACT dapat di sinergikan nantinya bersama teman-teman HMI di Sulselbar, tentunya semuanya itu butuh dukungan penuh juga dari mereka. Dukungan ini tidak hanya berupa materil tetapi juga mencakup doa-doa dari mereka. Salah satu program yang kami syiarkan bersama adalah program Wakaf Motor untuk para Dai yang mengabdi di pelosok,” ucapnya.

Baca Juga: Korban Bencana Gempa Selayar Terima Bantuan Modal Usaha dari Global Wakaf-ACT

Dengan meluasnya kolaborasi kemanusiaan yang ditawarkan kepada berbagai komunitas kepemudaan termasuk HMI, menjadi harapan kedepannya permasalahan kemanusiaan yang ada di Sulselbar dapat meluas dan merata.

Maskur juga menambahkan, pada kegiatan Pelantikan BADKO HMI Sulselbar ACT juga turut mendistribusikan paket bantuan kemanusiaan untuk dhuafa.

“Selain dari MoU kerjasama antara ACT dan HMI, kami juga turut mendistribusikan paket beras gratis dan paket Wakaf Al-Qur’an. Untuk anak-anak Panti Asuhan yang ada di Makassar. Dan, tentunya tidak terlepas dengan kerjasama yang kami lakukan dengan teman-teman BADKO HMI Sulselbar,” tambah Maskur.

Baca Juga: Mamasuka Melalui ACT Salurkan Bantuan Pangan di Sulawesi, Sentuh Masyarakat Hingga Pulau

Aksi Cepat Tanggap juga, mengajak sahabat dermawan untuk turut berpartisipasi bantu para Dai Pelesok Indonesia yang ada di Sulsel dengan menghadirkan Moto Wakaf Untuk Dai. Bantuan kemanusiaan Hadirkan Motor Wakaf untuk Dai juga dapat melalui tautan berikut, https://indonesiadermawan.id/BantuUstazUmar. Atau melalui rekening BSI # 716 417 0645 dengan konfirmasi transfer via WA ke 0821 9224 1414 atau mengunjungi halaman instagram @act_sulsel. (cr)

Exit mobile version