Konsumen Komplain, Pemilik Merek Bedda Pica Macenning Melapor ke Polisi Dugaan Pemalsuan

BONE, NEWSURBAN.ID — Berawal dari komplain konsumen soal kualitas tak sama, Pemilik Bedda Pica Macenning curiga ada yang memalsukan produknya. Ia langsung melaporkan masalah itu ke polisi.

Bedda Pica Macenning adalah salah satu produk lokal di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan. Produk itu di bawah bendera CV Asham Arira Macenning.

Namun, belakangan ada produk berbeda merek yang sama beredar. Konsumen komplain ke pemilik merek. Kualitasnya tidak sama.

Dari komplain itu, pendiri Bedda Pica Macenning Syamsul Rijal menduga ada oknum yang palsukan produknya dan menggunakan mereknya.

Atas dugaan itu, ia mengaku telah melaporkan oknum terduga pemalsu itu ke Polisi.

Ia juga mengaku mengetahui adanya produk di duga palsu beredar dari informasi konsumen yang tidak puas. Konsumen itu komplain soal kualitasnya. Katanya (kualitas) tidak sama.

“Awalanya, kami dapat keluhan dari konsumen yang mempertanyakan kualitas produk kami. Mereka bilang tidak sama dengan bedak yang biasanya kami pasarkan,” ungkapnya saat di temui di di salah satu warkop Minggu (20/3/2022).

Atas pengaduan konsumen, ia melaporkan ke Polisi. Ia merasa di rugikan atas adanya produk di duga palsu beredar ke konsumen.

“Mereka (konsumen) komplain karena tidak sama dengan bedak yang biasanya kami pasarkan,” ungkapnya

Ia juga mengatakan, bedak ini jenis bedak dingin yang sudah berlegalitas lengkap.

Berawal dari pendirian rumah produksi, Bedda Pica Macenning resmi dengan ditandai memiliki Nomor Induk Perusahaan. Dan, terdaftar di Kemenkumham berupa sertifikat merek. Kami juga sudah mendapat izin edar dari badan POM RI serta bersertifikasi Halal dari MUI,” kata Syamsul Rijal.

Sementara itu, Kapolres Bone AKBP Ardiansyah membenrkan laporan itu.

“Pelakunya sudah kita amankan. Sementara menjalani pemeriksaan di kantor. Jika memang terbukti, tentunya akan di proses dengan UU yang berlaku,” Jelas Ardiansyah.

Di ketahui, produk Bedaa Pica Macenning ini, terbuat dari bahan natural warisan leluhur Bugis. Bedak ini, juga di klaim juga mampu menyembuhkan beberapa penyakit kulit. (fan)

Exit mobile version