Empat Bulan Jabat Kasat Narkoba Polres Bone, Iptu Aswar Ungkap 82 Kasus dan Ringkus 120 Tersangka

BONE, NEWSURBAN.ID – Empat bulan menjabat sebagai Kasat, Iptu Aswar berhasil mengungkap 82 kasus Narkotika dan Obat Berbahaya (Narkoba) di wilayah hukum Polres Bone.

Ia menjabat Kasat Narkoba Polres Bone, sejak Tanggal 26 Agustus 2024 2024. Atas keberhasilannya, pada 26 Desember 2024, Perwira Pertama (Pama) Polri pangkat dua balok emas itu, mendapat apresiasi dari masyarakat Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan.

Putra kelahiran Bone ini telah berhasil mengungkap kasus narkoba sebanyak 82 kasus dan mengamankan tersangka sebanyak 120. Keberhasilan itu, tak lepas dari komitmennya untuk memberantar Narkoba di tanah kelahirannya. Kesksesan itu, juga dia raih berkat dukungan masyarakat yang aktif dalam penegakan hukum.

Baca Juga: Berhasil Ungkap Kasus Judol Yusriadi Yusuf Dapat Kado Spesial Jelang Tahun Baru dari Kapolda Sulsel

Aswar juga berhasil mengamankan barang bukti sabu sebanyak 2.079,45 Gram dan 0,47 gr serbuk ineks. Nilainya, berkisar Rp3.118.500.000,- (1.500.000/gram ). Pengungkapan itu, sekaligus menyelamatkan orang sekitar 10.395 jiwa (5 orang pengguna/gram ) dari candu Narkoba.

Saat-ditemui di ruangan Aswar mengungkapkan bahwa keberhasilan ini tidak lepas perang dari masyarakat Bone. Di mana masyarakat selalu membantu memberikan informasi tentang Narkoba. Juga kerja keras para personil Sat Narkoba Polres Bone.

“Narkoba ini adalah musuh Negara musuh kita bersama. Bukan hanya kami dari Kepolisian tetapi masyarakat juga harus ikut memeranginya,” ungkapnya, kepada Newsurban.id Kamis (26/12/2024).

Baca Juga: Polres Bone Gagalkan Peredaran Sabu 1,2 Kilogram Lebih Bernilai Satu Miliar Lebih

Lanjut Aswar oleh karna itu karena itu mari kita sama sama berperang aktif untuk membasmi narkoba di Kabupaten Bone

“Apalagi ini kampung saya sendiri yang tentunya harus mewakafkan dari sebagai putra daerah,” kata Iptu Aswar.

Kami dari Sat Narkoba Polres Bone juga berterima kasih dan sangat mengapresiasi dukungan para stakeholder dan pimpinan yang selalu memberikan arahan.

“Dan tidak lupa juga teman teman para wartawan serta teman-teman di Forbes yang selalu mensupport aktif menyajikan berita-berita narkoba untuk masyarakat Bone,” tambahnya. (far/*)

Exit mobile version