Korcab VI DJA II Ikuti Dialog Interaktif Tentang Jantung Sehat, Kesamaptaan Prima, Prajurit Kuat, Tangguh, dan Keluarga Bahagia

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan TNI Angkatan Laut ke-79 Tahun 2025, Korcab VI Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II ) mengikuti dialog interaktif bertempat di ruang Macan Kumbang Mako Lantamal VI, Jum’at (16/05/2025).

Dialog Interaktif Kesehatan di Lantamal VI di laksanakan melalui media Online. Yaitu melalui kanal Youtube Kodiklatal TNI AL dan join zoom meeting. Dengan bertemakan ” Jantung Sehat, Kesamaptaan Prima, Prajurit Kuat, Tangguh, dan Keluarga Bahagia”. Dengan pembahasan cara mencegah henti jantung mendadak dan mengenali pola olahraga yang sesuai agar terhindar dari serangan jantung.

Sebagai Narasumber dialog interaktif yang di laksanakan terpusat di Kodiklatal kali ini adalah Kolonel Laut (K) dr. Richardus Rukma Juslim, Sp.JP.,FIHA dan Mayor Laut (K) dr. Irfan Sukendar, Sp.KO.

Baca Juga: Lantamal VI Makassar Gelar Olahraga Bersama ABK Kapal Rumah Sakit TNI AL KRI WSH-991

Narasumber Dialog Interaktif dalam kegiatan tersebut mengatakan untuk mencegah henti jantung mendadak. Pentingnya untuk menjaga pola hidup sehat. Termasuk berolahraga secara teratur dan memilih jenis olahraga yang sesuai dengan kondisi tubuh.

“Olahraga yang di anjurkan antara lain jalan kaki, bersepeda, berenang, dan yoga. Selain itu, penting juga untuk mengontrol tekanan darah, kolesterol, dan gula darah. Serta menghindari merokok dan stres” ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua Korcab VI DJA II Ny. Rika Nopriadi, para ketua cabang organisasi tersebut dan para pengurus lainnya. (*)

Exit mobile version