MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Kalla Toyota menutup gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Makassar 2025 dengan torehan prestasi membanggakan.
Selama empat hari pameran otomotif bergengsi tersebut berlangsung, Kalla Toyota berhasil mencatatkan 457 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) dan meraih dua penghargaan bergengsi, yakni Favorite Booth dan Favorite Car Categories Passenger MPV.
Capaian ini sekaligus menegaskan posisi Kalla Toyota sebagai brand otomotif terdepan di kawasan Indonesia Timur. Antusiasme pengunjung terhadap lini produk Toyota, khususnya di segmen Multi Purpose Vehicle (MPV), menunjukkan kepercayaan tinggi masyarakat terhadap kualitas, efisiensi, dan inovasi yang dihadirkan.
“Pencapaian 457 SPK selama event GIIAS Makassar 2025 menjadi semangat baru bagi kami untuk terus menghadirkan produk dan layanan terbaik sesuai kebutuhan mobilitas masyarakat,” ujar Suliadin, Marketing General Manager Kalla Toyota.
Ia menambahkan, “Kami sangat bersyukur atas apresiasi luar biasa dari masyarakat Makassar dan Sulawesi Selatan. Penghargaan Favorite Booth dan Favorite Car MPV menjadi bukti bahwa upaya kami dalam memberikan pengalaman terbaik bagi pelanggan mendapat tempat di hati publik.”
Booth Kalla Toyota di GIIAS Makassar 2025 tampil menonjol dengan konsep yang informatif, interaktif, dan futuristik, mencerminkan visi Toyota dalam menghadirkan mobilitas berkelanjutan untuk masa depan.
Kesuksesan ini menjadi penutup manis bagi perjalanan Kalla Toyota di tahun 2025, sekaligus memperkuat posisi Toyota sebagai pemimpin pasar otomotif nasional yang terus berinovasi dan berkontribusi bagi kemajuan industri di Indonesia Timur.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai produk, promo, dan layanan purna jual, pelanggan dapat mengunjungi situs resmi kallatoyota.co.id atau media sosial Kalla Toyota di Instagram, Twitter, dan Facebook @KallaToyotaID. Layanan pelanggan juga tersedia melalui Kalla Care di nomor 0411-3000103 atau WhatsApp 0811-441-4030.
