Kericuhan di Tempat Hiburan Malam Bone, Seorang Pengunjung Dianiaya Saat Pesta Miras

BONE, NEWSURBAN.ID Kericuhan kembali terjadi di salah satu Tempat Hiburan Malam (THM) yang beroperasi di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, pada Selasa malam (13/1/2026).

Insiden tersebut bermula saat sekelompok warga asal Desa Pattiro Sompe, Kecamatan Sibulue, berkunjung ke THM tersebut untuk berpesta minuman keras. Namun suasana yang awalnya santai berubah ricuh setelah seorang pengunjung berinisial YS (53) diduga menjadi korban penganiayaan.

Akibat kejadian itu, YS mengalami luka di bagian kepala hingga bercucuran darah. Hingga kini, pelaku penganiayaan belum diketahui secara pasti karena situasi di dalam lokasi hiburan saat kejadian berlangsung sangat kacau.

Salah seorang kerabat korban, RD, mengaku tidak mengetahui siapa yang melakukan pemukulan terhadap YS.

“Saya tidak tahu siapa yang memukul karena suasana sudah kacau dan terjadi saling dorong antar pengunjung. Saat saya lihat kepala teman saya sudah berdarah, saya langsung teriak menanyakan kenapa kepalanya berdarah, lalu kami disuruh keluar dari dalam THM,” ungkap RD saat ditemui di lokasi kejadian.

Mengetahui adanya kericuhan tersebut, Tim Intelkam Polres Bone bersama Tim Opsnal Polsek Tanete Riattang segera mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk melakukan pengamanan.

Petugas berhasil meredam situasi dan meminta seluruh pengunjung untuk segera meninggalkan lokasi guna mencegah keributan meluas. Hingga berita ini diturunkan, pihak kepolisian masih melakukan pendalaman terkait penyebab kericuhan serta identitas pelaku penganiayaan.(far)

Exit mobile version