Kota Palu Terima Penghargaan Terbaik II Anugerah PPD 2023, Hadianto Rasyid: Hasil Kerja Keras Semua Pihak

PALU, NEWSURBAN.ID — Wali Kota Palu H. Hadianto Rasyid Amin, S.E terima penghargaan dalam Anugerah Penghargaan Pembangunan Daerah atau PPD 2023. Dalam ajang ini, Kota Palu terima penghargaan terbaik II Anugerah PPD 2023.

Hadianto Rasyid hadir di dampingi Kepala Bappeda Kota Palu Drs Arfan, M.Si, Kepala Dinas Perindag Kota Palu Zulkifli dan pejabat lainnya. Hadianto Rasyid menerima penghargaan sebagai Kota terbaik II se-Indonesia dalam Anugerah PPD 2023 oleh Kementerian PPN/Bappenas RI.

Penghargaan yang sangat bergengsi tersebut di serahkan langsung oleh Menteri PPN/Kepala Bappenas RI Suharso Monoarfa. Penyerahan penghargaan di gelar di aula Bappenas jalan Taman Suropati Menteng Jakarta Pusat pada Rabu (14/6-/2023).

Baca Juga: Dua Ranperda Kota Palu Di bahas di DPRD, Wali Kota Utus Asisten II

“Prestasi membanggakan yang di raih Kota Palu berdasarkan Pemantauan dan evaluasi pembangunan daerah. Telah membantu perbaikan kualitas perencanaan, pencapaian, dan inovasi,” kata Wali Kota Palu Hadianto Rasyid usai terima penghargaan terbaik II Anugerah PPD 2023.

Sebelumnya, PPD dan Penghargaan Khusus Tahun 2023 telah di umumkan pada Penutupan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Nasional (Musrenbangnas). Tepatnya, tanggal 16 Mei 2023 bertempat di Jakarta Convention Center yang di hadiri oleh Wakil Presiden RI.

Hadianto Rasyid mengatakan bahwa penghargaan tersebut merupakan jerih payah dan kerja keras dari semua pihak. Termasuk masyarakat Kota Palu.

Baca Juga: Mewakili Wali Kota Asisten 2 Pemkot Palu Hadiri Launching CSIRT Pemprov Sulteng

“Saya atas nama Pemerintah Kota Palu mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu. Sehingga Kota Palu meraih prestasi yang sangat membanggakan ini tersebut,” jelasnya. (ysf)

Exit mobile version