BONE, NEWSURBAN.ID – Jelang Pemilihan Serentak, Pilkada 2024 Bawaslu Bone menggelar Apel Siaga Pengawasan yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Watampone, Sabtu, 9 November 2024.
Apel Siaga Pengawasan yang dirangkaikan jalan santai tersebut untuk menciptakan proses pilkada berjalan damai. Peserta apel terdiri dari Ketua, Anggota, dan jajaran Sekretariat Bawaslu Bone, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Bone, Ketua KPU Bone, Sentra Gakkumdu Bone dan para Tim Pemenangan Paslon.
Ketua Bawaslu Bone, Alwi menyampaikan apel siaga merupakan momen sangat penting karena menjadi ajang konsolidasi untuk semakin memperkokoh kesiagaan dalam mengawasi Pemilihan Kepala Daerah Serentak Tahun 2024.
Baca Juga: Gunakan Busur Aniaya Anak di Bawah Umur, Empat Remaja Diringkus Satuan Resmob Polres Bone
“Karena Pilkada adalah milik kita Bersama, maka siaga pengawasan juga mari kita lakukan bersama-sama, bergandeng tangan, bahu membahu, dan berkolaborasi, gotong royong mewujudkan Pemilihan Kepala Daerah dengan dengan sukacita, aman, damai, tertib, berintegritas, jujur dan adil,” ungkapnya.
Selain apel siaga juga dilakukan penandatanganan Deklarasi Pilkada Damai 2024 dari perwakilan Forkopimda Bone.
“Jadi kita juga undang para Tim Pemenangan Pasangan Calon karna ini menjadi simbol keseriusan semua pihak dalam menciptakan pemilihan serentak yang damai dan berintegritas di Kabupaten Bone,” kata Alwi.
— newsurban.id (@newsurban_id) November 9, 2024
Saya berharap para pihak penyelenggara pemilihan kepala daerah tetap pada tanggung jawab yang telah diamanahkan.
“Mari kita awasi lakukan pengawalan agar nantinya proses pilkada berjalan dengan aman dan damai,” tambahnya. (far/*)