BONE, NEWSURBAN.ID — Polres Bone melalui Satuan Intelkam Polres Bone bersama Bhayangkari Sat Intelkam Polres Bone melaksanakan kegiatan sosial berupa pemberian bantuan donasi dan paket sembako kepada warga masyarakat yang membutuhkan di wilayah Kabupaten Bone.
Kegiatan ini berawal dari informasi yang diperoleh melalui media sosial mengenai kondisi seorang anak bernama ANDINI, yang hidup bersama kakeknya bernama ANDI UNI PETTA NARA.
Dimana Kakek tersebut kini dalam keadaan lumpuh dan buta, sedangkan Andini harus merawatnya seorang diri tanpa kehadiran seorang ibu.
Diketahui bahwa Andi Uni Petta Nara merupakan seorang kakek lanjut usia yang mengalami kebutaan dan kelumpuhan, sehingga aktivitas sehari-harinya dilakukan dengan keterbatasan fisik.
Meskipun dalam kondisi tersebut, yang bersangkutan tetap peduli terhadap cucu semata wayangnya, yang selama ini merawat dan menemaninya. Kondisi tersebut menjadi perhatian publik karena mencerminkan keteguhan serta nilai kemanusiaan yang tinggi di tengah keterbatasan.
Menindaklanjuti informasi tersebut, personel Sat Intelkam Polres Bone bersama Bhayangkari Sat Intelkam Polres Bone segera melakukan pengecekan di lapangan untuk memastikan kondisi sebenarnya Minggu 19/10/2025.
“Ya setelah saya mengetahui informasinya melalui medsos saya pun memerintahkan anggota untuk mengunjungi kediamannya namun mereka tidak berada di tempat karena sedang menjalani perawatan di RSUD Pancaitana Kabupaten Bone,’ ungkap Kasat Intelkam Polres Bone AKP Syafriadi.
Sebagai bentuk kepedulian dan empati terhadap kondisi tersebut, personel Sat Intelkam Polres Bone bersama Bhayangkari memberikan bantuan donasi dan paket sembako kepada pihak keluarga untuk diserahkan kepada ANDINI dan kakeknya.
“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian sosial Polri dan Bhayangkari terhadap warga yang membutuhkan, sekaligus mempererat hubungan antara Polres Bone dan masyarakat,” tambahnya.(far)