Munafri Arifuddin Bersama Pimpinan DPRD Makassar Hadiri Outlook Ekonomi Peduli Indonesia Award 2026

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Ketua I DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika, menghadiri kegiatan Outlook Ekonomi (Peduli Indonesia Award) 2026 yang diselenggarakan oleh Media Herald.id. Kehadiran para pimpinan daerah ini menjadi bentuk dukungan nyata terhadap forum strategis yang membahas arah pembangunan ekonomi ke depan.

Dalam kegiatan tersebut, Wakil Ketua I DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika, didampingi oleh Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kota Makassar, Andi Rahmat Mappatoba, serta Kepala Bagian Humas DPRD Kota Makassar, Syahril. Kehadiran jajaran pemerintah daerah ini mencerminkan sinergi antara eksekutif dan legislatif dalam memperkuat peran Makassar sebagai motor penggerak ekonomi regional.

Mengusung tema “Membaca Arah Ekonomi Daerah dan Nasional 2026”, kegiatan ini menjadi ruang dialog dan refleksi strategis dalam merespons dinamika ekonomi nasional dan daerah. Partisipasi aktif Pemerintah Kota Makassar dalam agenda ini diharapkan dapat memperkaya perspektif kebijakan serta mendorong perumusan langkah-langkah pembangunan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan. (*)

Exit mobile version