MetroNewsOlahraga
Trending

Year End Gathering MCC, Evaluasi Program 2021 Mantapkan Rencana Touring 2022

Sekaligus Ajang Slaurahmi

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Menyambut pergantian tahun 2021-2022 Makassar Cycling Club mengadakan MCC year end gathering. Pertemuan akhir tahun ini, sebagai ajang refleksi tahun 2021. Sekaligus membahas rencana touring di tahun 2022 serta mempererat tali silaturahmi anggota MCC.

Baca Juga: Fatma Harap Sinegritas DPC AISI-Pemkot Makassar Ciptakan 10 Ribu Skill Training

Year End Gathering MCC di Liquid Cafe Hotel Claro Makassar (27/12), hadir lebih dari 100 anggota. Pertemuan berlangsung santai dengan hiburan dan makan malam.

Baca Juga: Aksi Kemanusiaan, MCC & PHI Bersama PMI Makassar Gelar Donor Darah

Ketua MCC Ko Afi mengatakan, acara ini sebagai ajang silaturahmi akhir tahun bagi para anggota.

“Selain ramah-tamah dan makan malam kami juga bagi -bagi doorprize mulai dr voucher kamar hingga emas batangan,” ujar Ko Afi di sela-sela year end gathering MCC.

Baca Juga: Makassar Masuk Jadi Kota Metropolitan Ramah Sepeda

Sementara itu, Dewan Penasehat Pieter Witono mengataka, di acara ini pengurus MCC juga menjelaskan rencana kegiatan touring pada 2022. “Sehingga teman-teman anggota dapat mempersiapkan diri,” ujarnya.

Baca Juga: Lantamal VI dan PIP Makassar Berkolabarasi Bersih Pantai Di Tengah Cuaca Ekstrem

Ia berharap melalui acara gathering ini, kekompakan MCC pada 2022 bisa menjadi lebih erat. “Dan MCC tetap menjadi club sepeda yang dapat memberi banyak manfaat bagi masyarakat,” pungkas pria yang akrab dengan sapaan Pak PW. (cr/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button