NewsNusantaraSulteng
Trending

Pemkot Palu Intip Penerapan Dynamic Governance di Batam

PALU, NEWSURBAN.ID — Pemerintah Kota Palu mengirim lurah dan camat dan sejumlah pejabat belajar penerapan Dynamic Governance di Kota Batam, Kepulauan Riau.

Dynamic governance, adalah penyelenggaraan kebijakan publik dengan menyesuaikan pada hasil analisis perkembangan internal dan eksternal lingkungan institusi.

Studi ke Kota Batam, Sekda Kota Palu Irmayanti bersama Ketua TP PKK Kota Palu Diah Puspita mewakili Wali Kota Palu memimpin rombangan.

Baca Juga: Hadianto Rasyid: Kampung KB Jalan Wujudkan Kota Palu Zona Hijau Stunting

Selain memboyong camat dan lurah, dalam rombongan juga ikut Kepala Bappeda Kota Palu Arfan, Plt. Kepala DLH Kota Palu Imran Lataha, Kadis Perkim Zulkipli, Kadishub Kota Palu, serta sejumlah kepala OPD terkait lainnya.

Di Kota Batam, rombongan Pemkot Palu melakukan pertemuan dengan Pemkot Batam. Pertemuan dua Pemkot berlangsung di ruang rapat Hang Nadim, Kantor Wali Kota Batam, Selasa (14/6/2022).

Kedatangan Pemkot Palu di terima langsung oleh Sekda Kota Batam H. Jefridin, bersama sejumlah kepala OPD.

Pada kesempatan tersebut, Sekda Kota Palu bersama ketua TP PKK Kota Palu menyerahkan cenderamata kepada Sekda Kota Batam.

Baca Juga: Hadiri Refreshing Kader Posyandu Balita, Ini Pesan Wali Kota Palu

Sekda Kota Palu pada kesempatan tersebut menyampaikan terimakasih kepada Pemkot Batam dengan tangan terbuka menerima kunjungan dari Pemkot Palu.

Sekda Kota Palu menyebutkan bahwa tujuan utama studi tiru implementasi Dynamic Governance dalam pelaksanaan Pelayanan Publik di Kota Batam. Hal ini,dilakukan dalam rangka persiapan Kota Palu sebagai penunjang Ibu Kota Negara.

Kunjungan ini, juga merupakan pelaksanaan program kerja orientasi Camat dan Lurah se Kota Palu.

Baca Juga: Wali Kota Hadianto Sebut Ekonomi Kreatif di Palu Tumbuh dengan Baik

Sementara itu, Sekda Kota Batam menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Pemkot Palu atas kedatangan sekaitan dengan studi tiru di Kota Batam.

Pada kesempatan tersebut, Sekda Kota Batam menyampaikan selayang pandang Kota Batam dengan potensi PAD yang selama ini diperoleh.

Salah satunya dengan mengoptimalkan pajak daerah dengan meningkatkan pelayanan secara online, jemput bola hingga ke perumahan dan pusat perbelanjaan, dan penagihan aktif piutang pajak. Upaya ini pun membuahkan hasil dan PAD Batam memuaskan.

Adapun visi Kota Batam yakni Kota Bandar Dunia Madani Yang Moderen dan Sejahtera. Pada kesempatan pertemuan tersebut, juga dibuka ruang tanya jawab. (cr/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button