NewsSulsel

Pacu Kesejahteraan Masyarakat Desa, Dinas PMD Sulsel Fokus Kerja Sama Desa Linstas Kabupaten

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar Workshop kerja sama antar desa Lintas Kab. di Hotel Best Western Plus Makassar, Senin hingga Rabu, 21-23 Agustus. Ini merupakan upaya PMD Sulsel pacu kesejahteraan masyarakat desa.

Mengundang Ketua TGUPP Provinsi Sulawesi Selatan, Prof. Dr. H. Murtir Jeddawi sebagai narasumber, workshop ini dibuka oleh Kepala Bidang Pembangunan dan Usaha Ekonomi Desa, DR. Andy, M.Si.

Adapun tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk menyamakan persepsi dan langkah-langkah implementasi pelaksanaan. Atas UU, PP dan Pemendagri terkait Kebijakan Kerjasama Desa di Desa khususnya Kerjasama Antar Desa Lintas Kabupaten/Kota.

Baca Juga: Gubernur Sulsel Andi Sudirman Resmikan RSUD La Mappapenning

Peserta workshop ini merupakan pejabat yang menangani kerja sama desa di enam kabupaten. Yaitu Bulukumba, Sinjai, Bone, Luwu, Luwu Utara, Luwu Timur, Gowa, dan Maros dengan total sebanyak 30 orang.

Dalam sambutannya, Kepala Dinas PMD Provinsi Sulawesi Selatan yang di wakili oleh Kepala Bidang Pembangunan dan Usaha Ekonomi Desa Dinas PMD Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Andy, M.Si. Ia berharap agar kegiatan ini mampu membawa dampak positif. Terutama dalam usaha mewujudkan kesejahteraan masyarakat di wilayah Sulawesi Selatan.

“Untuk menjadikan desa yang mandiri dalam memenuhi semua kebutuhan pemerintahan, pembangunan. Dan pelayanan masyarakat, di perlukan kerja sama antar desa lintas kabupaten/kota. Ini adalah upaya Dinas PMD pacu kesejahteraan masyarakat desa,” tuturnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button