MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Anggota DPRD Kota Makassar Muchlis Misbah didampingi Lurah Barabaraya Utara St Hadijah meninjau langsung rumah warga yang tertimpa pohon, di Jalan Muh Yamin (Eks Pammolongan). Peristiwa naas tersebut terjadi, Kamis 29 Juni 2023 sekira pukul 11.00.Wita yang mengakibatkan tiga rumah sederhana mengalami kerusakan.
Atas kejadian itu, Legislator Muhchlis Misbah langsung berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Makassar untuk mempercepat melakukan pembersihan agar warga bisa kembali beraktivitas.
Baca Juga: Anggota DPRD Makassar Rezki Imbau Orang Tua Melindungi Anak Penuh Cinta dan Kasih Sayang
“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa. Namun kita akan terus berkoordinasi dengan dinas terkait agar rumah warga ini bisa di tempati kembali,” kata Muchlis Misbah saat di konfirmasi, usai meninjau rumah warga tertimpa pohon, Jumat (30/6/2023)
Baca Juga: Anggota DPRD Makassar Hamzah Hamid Tinjau Kondisi Jalanan dan Drainase di Jalan Paccinang 4 dan 5
Sementara, Lurah Bara Baraya Utara St Hadijah mengatakan, kejadian ini terjadi sekira pukul 11.00.Wita. Namun ia baru mengetahui sekira pukul 15.00.Wita melalui laporan warga.
“Kami bersama pak dewan langsung bergerak cepat ke lokasi. Dan langsung melakukan pembersihan bersama Dinas Lingkungan Hidup Kota Makassar,” tandasnya. (*)