GOWA, NEWSURBAN.ID – Wakil Bupati Gowa, Abd Rauf Malaganni bertindak selaku inspektur upacara pada pelepasan 750 peserta defile Pekan Olahraga Seni (Porseni) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Gowa menuju Kabupaten Soppeng dalam rangka Porseni PGRI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan. Kegiatan ini berlangsung di Baruga Karaeng Galesong, Kantor Bupati Gowa, Jum’at (21/7).
Wabup Gowa menuturkan, seluruh kontingen baik atlet maupun pengurus yang mendampingi benar-benar mengikuti kegiatan ini dengan jiwa sportivitas yang tinggi.
“Kalah dan menang bukanlah hal yang harus diperdebatkan yang perlu kita lakukan adalah memberikan yang terbaik dan menjunjung tinggi kebersamaan dalam melakukan segala bentuk perlombaan yang ada,” kata Wabup Gowa disela-sela kegiatan.
Baca Juga : Jadi Tahanan Kejaksaan Istri Sah Oknum Polisi SA Rita Dan Kuasa Hukumnya Lakukan Perlawanan
Lanjutnya, cabang-cabang olahraga yang dipertandingkan dijadikan sebagai momen pengembangan dan evaluasi diri sekaligus pembentukan karakter sehingga segala bentuk aktivitas para atlet memiliki nilai dan mengutamakan moralitas.
“Kita berangkat bersama dan kita harap juga bisa pulang bersama untuk itu kita senantiasa wajib menjaga adab dan budaya yang menjadi penciri bagi kita di kabupaten Gowa yang mengedepankan etika dalam bergaul agar pada saat kita berada di kabupaten Soppeng kita semua senantiasa diberikan kesehatan dan kekuatan dalam mengikuti pertandingan yang ada,” tutur Wabup Gowa.
Abd Rauf mengaku dirinya tidak pernah meragukan kemampuan yang dimiliki oleh atlet-atlet yang berasal dari Kabupaten Gowa.
“Saya yakin dan percaya atlet yang kita kirim pada ajang ini adalah atlet terbaik kita sehingga yang terpenting bagi kita semua adalah menjaga kesehatan baik kesehatan fisik maupun kesehatan psikis,” pungkasnya.
Sementara itu Ketua Kontingen Pekan Olahraga PGRI Kabupaten Gowa, Hasbi Lambe menuturkan, tujuan dari kegiatan tersebut yakni untuk memperkuat solidaritas sesama warga PGRI.
“Selain itu juga dengan hadirnya Porseni PGRI ini dapat meningkatkan silaturahmi warga PGRI Sulawesi Selatan dan mengembangkan sportivitas dan kreativitas warga PGRI,” kata Hasbi.
Porseni PGRI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan ini mengusung tema “Tingkatkan Solidaritas Junjung tinggi Sportivitas Kembangkan Kreativitas Demi Mempererat Persaudaraan”.
Baca Juga : Pemprov Sulsel Tuan Rumah Bimtek Nasional Kemkominfo RI
Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gowa, Taufik Mursad yang hadir pada pelepasan defile Kabupaten Gowa menuturkan, pihaknya memberikan dukungan penuh dengan memberikan dispensasi kepada guru-guru untuk mengikuti perlombaan tersebut.
“Kita dukungannya terkait dengan kebijakan PGRI, karena anggota PGRI adalah guru-guru maka otomatis kita juga memberikan dispensasi kepada guru-guru untuk bisa mengikuti kegiatan perlombaan ini, sebagai ajang kompetisi bagi para guru,” tuturnya.
Sekaligus juga kita memberikan support dengan hadir pada saat pembukaan Porseni PGRI di Kabupaten Soppeng. Guna memberikan semangat dan juga support bagi guru-guru agar bisa memaksimalkan kemampuannya dalam mengikuti perlombaan.
Pada Porseni PGRI Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan, Kabupaten Gowa membawa 141 atlet yang terdiri dari guru TK, SD, SMP, SMA, SMK, dan SLB. Dan membawa turut serta 45 pelatih dan official.(#)