MetroNews

Danny Pomanto Ajak Mubaligh dan Umat Islam Bersatu Menyelesaikan Permasalahan Sosial

#Ramadhan di Era Digital, Dakwah Kekinian ala Mubaligh Makassar Melalui Medsos

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto (Danny Pomanto) ajak peserta pelatihan Mubaligh dan Umat Islam bersatu menyelesaikan permasalahan sosial.

“Kepada peserta pelatihan mubaligh dan umat Islam secara keseluruhan, mari bersatu dalam menyelesaikan permasalahan sosial,” Danny Pomanto ajak mubaligh dan umat Islam bersatu menyelesaikan permasalahan-permasalahan sosial.

Apalagi menjelang bulan Ramadhan, Danny Pomanto, sapaan akrabnya, juga mengimbau agar masjid dijadikan sebagai episentrum kekuatan umat.

Baca Juga: Damkar Makassar Sigap Selamatkan Ibu Terjebak Lift di Puskesmas Kassi Kassi

Danny mengatakan bahwa dalam menghadapi Ramadhan yang tinggal beberapa hari lagi, Pemerintah Kota Makassar memiliki tradisi mengadakan pelatihan mubaligh dengan IMMIM. Ia pun mengapresiasi IMMIM atas persiapannya yang sudah sangat profesional.

Danny menuturkan bahwa Ramadhan kali ini sedikit berbeda karena dilaksanakan setelah Pemilu.

“Puasa kali ini memerlukan puasa yang lebih kohesif untuk mempererat silaturahmi setelah adanya perbedaan pilihan politik,” kata Danny saat memberikan sambutan di acara Pelatihan Mubaligh Pemkot Makassar di Gedung IMMIM, Selasa, (5/3/2024).

Baca Juga: Pj Gubernur Apresiasi Danny Pomanto Gelar Pesta Rakyat Pasca-Pemilu Damai

Dengan mengangkat tema “Solusi Kekinian Dakwah di Era Digital”, Danny berharap para mubaligh mampu membantu mempererat kembali keakraban sosial-masyarakat.

Meskipun terdapat banyak perbedaan pandangan, dia berharap umat Islam bersatu dalam menyelesaikan masalah sosial.

Hal ini termasuk terus mengimplementasikan program Jagai Anak ta dan Perkuatan Keimanan Umat ala Pemerintah Kota Makassar.

Baca Juga: Dua Periode Jadi Wali Kota Makassar, Danny Pomanto Raih Lima Penghargaan Adipura

“Saya kira Ramadhan ini momentum yang sangat baik dan semoga forum ini menjawab kegalauan di masyarakat,” ucapnya.

Selain itu, Danny menyarankan agar masjid menjadi episentrum kekuatan umat.

Pasalnya, saat ini, ia melihat bahwa anak muda atau milenial kekurangan ruang dialog, di mana dialog justru banyak terjadi di media sosial.

Baca Juga: Danny Pomanto Launching Jappa Rong, Inovasi BKM Dukung Program Pemkot Makassar

Oleh karena itu, Danny mengusulkan agar masjid dapat mengakomodasi ruang diskusi dan dialog tersebut.

“Karena kalau di masjid jelas jamaahnya, jelas ustadznya, daripada mereka mencari informasi dari HP,” usulnya. (*)

Baca Berita dan Artikel Lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button