HukumMetroNasionalNews

Melalui Hotman 911, Hotman Paris Beri Layanan Bantuan Hukum Gratis Kepada Warga Makassar

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID HW Group mendatangkan Pengaca Kondang ke Kota Makassar, Senin (27/5/2024). Melalui layanan Hotman 911, Hotman Paris beri layanan layanan bantuan hukum gratis di Makassar, Sulawesi Selatan, melalui program Hotman 911.

Pada kesempatan itu, Hotman 911 membantu masyarakat yang membutuhkan arahan maupun bantuan terhadap layanan hukum. Acara ini juga atas fasilitasi oleh HW Group. Kegiatan itu, bertepatan dengan soft opening W Super Club Makassar yang menjadi tempat gelaran acara.

“Kembali dengan Hotman 911 di W Super Club Makassar, kami berniat untuk membantu masyarakat disini untuk menyuarakan keadilan dari kasus-kasus hukum yang dihadapi,” ujar Hotman.

Hotman 911 sendiri merupakan program yang diinisiasi oleh Hotman Paris bersama HW Group untuk menyediakan konsultasi dan pendampingan permasalahan hukum tanpa dipungut biaya, terutama kasus hukum yang menyangkut nilai-nilai Hak Asasi Manusia (HAM).

Baca Juga : Akun WhatsApp Kabid Humas Dinas Kominfo Makassar Diretas, Waspada!

Program ini diterima dengan antusiasme dari masyarakat setempat. Berbagai kalangan datang ke lokasi acara untuk mendapatkan konsultasi hukum gratis.

Salah satu kasus yang diadukan melalui Hotman 911 di Makassar adalah pengaduan dari masyarakat yang rumahnya sempat dibakar secara sengaja untuk dikosongkan, hingga dokter yang diharuskan mengembalikan gaji Rp 148 juta yang ia terima setelah dimutasikan Puskesmas selama kurang lebih dua tahun.

Drs. A. Irwan Bangsawan, selaku Asisten Bidang Administrasi Umum Pemkot Makassar, mengapresiasi inisiatif baik dari program Hotman 911 yang diselenggarakan di wilayahnya.

“Hari ini kita melihat sebuah kegiatan yang sifatnya manusiawi dan sosial, di mana pak Hotman Paris datang dari Jakarta untuk mendengarkan keluh kesah masyarakat Makassar, bahkan Sulawesi Selatan. Hari ini juga merupakan hari yang luar biasa, di mana W Super Club diresmikan, bersamaan dengan digelarnya program sosial untuk keluhan masyarakat,” ucap Irwan.

Baca Juga : Masuk Bursa Pilwalkot Makassar, H. Najmuddin Punya Pundi-pundi Rp215 Miliar

Selain Makassar, program konsultasi hukum gratis ini juga pernah diselenggarakan di berbagai kota besar Indonesia. Mulai dari Surabaya, Bali, Palembang, Jakarta, dan Bandung yang telah membantu berbagai macam kasus hukum.

Program Hotman 911 oleh Hotman Paris bersama HW Group menjadi salah satu bentuk kepedulian dan kontribusi terhadap penegakkan keadilan di Indonesia. Erick Setiawan, selaku COO dari HW Group, turut mengapresiasi digelarnya Hotman 911 yang bertepatan dengan soft opening W Super Club Makassar sebagai tempat acara.

“Hari ini spesial karena kita opening outlet sekaligus gelar acara Hotman 911, jadi kita dateng hari ini di Makassar untuk membantu masyarakat sekaligus memajukan pariwisata kota Makassar,” jelas Erick.

Hotman Paris, dikenal dengan gayanya yang flamboyan dan kesuksesan sepak terjangnya di dunia hukum, memiliki pengalaman dan keahlian yang luas dalam permasalahan hukum di berbagai bidang.

Hotman 911 hadir di berbagai kota di Indonesia untuk menjadi saluran bantuan bagi para korban kasus hukum, baik yang sudah viral maupun yang tidak terdengar. Hotman Paris bersama HW Group menyatakan komitmen untuk memberikan perhatian menyuarakan kasus-kasus hukum yang butuh perhatian melalui program ini.\

Baca Juga : Pemkot Palu Raih WTP dari BPK Atas Laporan Keuangan TA 2023

“Kasus di Indonesia itu benar-benar no viral no justice, no viral no atensi, mudah-mudahan ada perbaikan. Mudah-mudahan juga polisi bisa ada perbaikan. Indonesia butuh banyak seperti Hotman 911,”

Dengan jargon membantu para ‘pengais keadilan’, Hotman 911 telah menangani berbagai macam kasus dan memberikan pembinaan untuk menyuarakan keadilan. Berbagai kasus hukum sudah pernah ditangani sebelumnya, seperti kasus Vina Cirebon, Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) Putri Balqis, hingga korban kecelakaan lift bandara Kualanamu.

Hotman Paris bersama HW Group menyatakan komitmennya untuk terus membantu masyarakat yang membutuhkan akses terhadap layanan hukum. Beliau berharap program Hotman 911 dapat terus berkembang dan hadir di berbagai daerah di Indonesia demi menyuarakan keadilan. (ar/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button