NewsSulteng

Temui Wali Kota Palu, Bank Bukopin Tawarkan Inovasi Terbaru Fuel Card 5.0

PALU, NEWSURBAN.ID – Temui Wali Kota Palu H. Hadianto Rasyid, S.E, Branch Manager Bank Bukopin Palu Vandy Wijaya tawarkan inovasi baru Fuel Card 5.0. Hadianto Rasyid menerima Vandy Wijaya bersama staf di ruang kerja kantor Wali Kota Palu pada Rabu, 10 Juli 2024.

Vandy Wijaya kepada Wali Kota Hadianto Rasyid menyampaikan inovasi tersebut berguna untuk meningkatkan pengawawan terhadap distribusi dan penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM).

Baca Juga: Wali Kota Hadi Pacu Tim Retribusi dan Pajak Daerah Palu Capai Target Penerimaan

Untuk itu, Vandy Wijaya menawarkan inovasi itu, untuk bekerja sama dengan Pemkot Palu.

“Dalam upaya meningkatkan pelayanan publik PT Bank KB Bukopin Tbk Palu menawarkan program inovasi terbaru. Yakni Fuel Card 5.0 untuk transaksi pembayaran bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertalite dan solar,” jelas Vandy.

Lanjut Vandy, tujuan dari program baru Fuel Card 5.0 ini adalah untuk meningkatkan pengawasan. Terhadap distribusi dan penggunaan BBM di Kota Palu. “Termasuk juga dalam hal pelayanan lainnya seperti perparkiran dan inovasi lainnya,” imbuhnya.

Baca Juga: Optimalkan Penerimaan Retribusi Parkir, Wali Kota Palu Rencana Kumpulkan Seluruh Jukir

Mendapat tawaran itu, Wali Kota Palu menyambut baik. Ia mengaku inovasi Bank Bukopin ini, sejalan dengan program Pemkot Palu.

Atas informasi tersebut, Wali Kota Palu berjanji akan membahasnya secara intens dengan sejumlah pihak terkait. Seperti pihak Hiswana Migas, Pertamina, Perindag dan pihak lainnya yang saling berkaitan untuk segera di tindaklanjuti. (ysw/*)

Baca Berita dan Artikel Lain di Google Berita

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button