
MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, secara resmi buka kegiatan Tebar Ifthar Akbar Wahdah Islamiyah di Masjid Aisyiyah, Jl. Veteran Selatan Lr. 3, pada Jumat (14/3/2025).
Setibanya di lokasi, Aliyah Mustika Ilham di sambut dengan hangat oleh jamaah Masjid Aisyiyah.
Aliyah Mustika Ilham menyerahkan secara simbolis paket buka puasa Tebar Ifthar Nusantara. Yang merupakan bagian dari program berbagi yang diinisiasi oleh Wahdah Islamiyah.
Baca Juga: Wakil Wali Kota Makassar Hadiri Trend Hijab Expo Ramadan 2025, Dukung UMKM dan Fashion Muslimah
Dalam sambutannya, Aliyah Mustika Ilham mengapresiasi inisiatif Wahdah Islamiyah yang secara serentak membagikan 100.000 paket buka puasa di seluruh Indonesia.
Ia menekankan pentingnya semangat gotong royong dan kepedulian sosial, terutama dalam bulan Mulia ini.
“Kegiatan ini sangat mulia, karena tidak hanya memberikan manfaat bagi mereka yang berpuasa. Tetapi juga mempererat ukhuwah Islamiyah di tengah masyarakat. Semoga aksi berbagi ini terus berlanjut. Dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar Aliyah usai buka kegiatan Tebar Ifthar Akbar Nusantara.
Baca Juga: Wakil Wali Kota Makassar Terima Kunjungan BP3MI Sulsel, Bahas Perlindungan Pekerja Migran
Acara ini turut di hadiri oleh sejumlah tokoh agama dan tokoh masyarakat. Mereka memberikan dukungan penuh terhadap program Tebar Ifthar Nusantara.
Dengan adanya program ini, dia harapkan semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaat dari kepedulian sosial. Sekaligus menjadikan bulan Ramadan sebagai ajang memperkuat solidaritas dan persaudaraan di Kota Makassar dan sekitarnya. (*)