HukumKriminalNewsSulawesi

Kerap Melakukan Aksi Pencurian Di Kota Watampone Pelaku AF Berhasil Diringkus Tim Opsnal Polsek Urban

BONE, NEWSURBAN.ID -Tim Opsnal Polsek Tanete Riattang berhasil mengamankan terduga pelaku pencurian yang saat ini sedang meresahkan masyarakat Kabupaten Bone Sulawesi Selatan.

Kurang dari 24 jam Pelaku Lel AF ( 38 ) beralamat di Jalan poros Wajo Kelurahan Watampone ini Diringkus di Lingkungan Soddang e Kelurahan Biru oleh Tim Opsnal Polsek Kota yang dipimpin oleh Ipda Sakwan pada Rabu 9/4/2025.

Dimana diketahui terduga pelaku AF ini kerap melakukan aksi pencurian dibeberapa titik Wilayah Kota Watampone dengan menggunakan senjata tajam.

Kapolsek Tanete Rianttang Kompol Muh. Tawil, S.Sos melalui Kanit Reskrim AKP Henri Aswan, SH, MH membenarkan penangkapan tersebut. Menurut laporan masyarakat kepada aksi pelaku sudah banyak.

“Jadi pelaku ini melancarkan aksinya ketika para penghuni rumah ( korban ) sedang tertidur. Kemudian masuk kedalam rumah melalui jendela dengan cara mencungkil jendela,” ungkapnya.

Lanjut Akp Henri, setelah berhasil masuk pelaku langsung mengambil barang barang berharga yang dimiliki korban di dalam kamar.

“Ada beberapa barang berharga yang sudah dicuri oleh pelaku, antara lain Laptop, Handphone, cincin dan kalung emas sehingga korban mengalami kerugian bernilai puluhan juta rupiah,” jelas AKP Henri

Dari hasil pemeriksaan Polisi terduga pelaku mengakui bahwa sudah sering kali melakukan pencurian di beberapa wilayah hukum Polsek Tanete Riattang Polres Bone.

Pelaku AF saat ini telah diamankan di Mapolsek Tanete Riattang bersama barang bukti guna mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Farhan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button