MetroNewsNusantara
Trending

Peringati Hari Armada RI, Lantamal VI Baksos dan Vaksinasi Maritim di Anjungan Pantai Losari

Selain kegiatan olahraga bersama dan ziarah ke TMP Panaikang, Lantamal VI Makassar juga menggelar baksos dan vaksinasi dalam rangka Hari Armada RI.

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID Dalam rangkaian Hari Armada RI tahun 2021, Pangkalan Utama TNI AL VI (Lantamal VI Makassar) menggelar rupa-rupa kegiatan. Di antaranya, Baksos dan gencarkan serbuan vaksinasi Maritim bertempat di Anjungan Pantai Losari Kota Makassar, Minggu (05/12/2021).

Baksos berupa pemberian paket sembako dan serbuan vaksinasi maritim kali ini, Lantamal VI menyasar kepada masyarakat pesisir. Juga, petugas kebersihan dan nelayan di sekitar Pantai Losari.

Baca Juga: Safari Logistik Mabesal, Aslog Kasal dan Danlantamal VI Nilai Pos TNI AL Pinrang Cocok Untuk Mendukung Latsarmil

Asisten Personel (Aspers) Danlantamal VI Kolonel Marinir Hendy Dwi Bayu Ardiyanto mewakili Danlantamal VI Makassar Laksamana Pertama TNI Dr. Benny Sukandari, S.E., M.M., CHRMP ,mengatakan bahwa bakti sosial dan serbuan vaksinasi di pantai Losari ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Armada RI tahun 2021.

Baca Juga: KRI Teluk Ende-517 Tiba, Danlantamal VI Pimpin Langsung Merplug Penyambutan

Dalam pelaksanaannya, pada hari ini Lantamal VI Makassar menargetkan 200 masyarakat sudah tervaksin Covid-19 baik. Untuk dosis pertama maupun kedua. Serta pemberian 40 paket sembako secara simbolis kepada peserta vaksin, Jelas Aspers Danlantamal VI.

Bakti sosial yang dirangkaikan dengan serbuan vaksinasi HUT Armada RI tahun 2021 tersebut merupakan tindak lanjut dari perintah Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono. Untuk mendukung program vaksinasi pemerintah di tanah air.

Baca Juga: Peringati Hari Armada RI Tahun 2021, Lantamal VI Ziarah Rombongan di TMP Panaikang Makassar

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Ketua Korcab VI DJA II Ny. Marsono, Kadispotmar Lantamal VI. Kadiskes Lantamal VI, Karumkit Jala Ammari Lantamal VI, Kaladokgi TNI AL Yos Sudarso. Dansekesal Makassar, Ketua panitia Hari Armada RI Lantamal VI, Pengurus Korcab VI DJA II. Dan, perwakilan Pater Kowal Lantamal VI Makassar. (cr/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button