NewsNusantaraPendidikanSulawesiSulselSulteng
Trending

375 Calon Taruna Poltek KP Bone Dilantik, Bambang Suprakto: Jaga Almamater dengan Baik

BONE, NEWSURBAN.ID — Kepala Pusat Pendidikan Kelautan dan Perikanan (Pusdiklat KP) Dr. Bambang Suprakto melantik 375 calon taruna Politeknik Kelautan dan Perikanan Kabupaten Bone (Poltek KP Bone) secara daring dan luring, Rabu (16/2).

Calon taruna pria dan wanita tersebut, merupakan angkatan ke VI tahun akademik 2021/2022, terdiri atas tiga Progam Studi (Prodi). Yakni, Teknik Penangkapan Ikan 96 orang, Teknik Budidaya Perikanan 152 orang, dan Teknik Kelautan 127 orang.

Dalam kesempatan tersebut, hadir sejumlah pejabat setempat serta para orang tua atau wali taruna.

Dalam amanatnya, Kepala Pusdik KP Dr. Bambang Suprakto, menyatakan pelantikan ini, bukan sekadar seremonial. Melainkan tradisi satuan pendidikan sebagai pengukuhan taruna.

“Tradisi ini, atas peralihan kepada fase kehidupan yang lebih berwawasan akademik. Para calon taruna harus menunjukkan dalam pikiran dan tindakan yang profesional dan lebih maju. Serta bertanggung jawab memelihara nama baik dan membesarkan almamater Poltek KP Bone,” tegasnya.

Oleh karena itu, ia berpesan kepada taruna agar memberikan kontribusi sekecil apapun terhadap kebajikan pemerintah.

“Isilah kehidupan baru kalian sebagai taruna PKP Bone dengan cara jangan pernah berhenti membaca. Jangan pernah berhenti berpikir, menulis dan mengajarkan kepada yang lain. Karena itu adalah harga diri kita sebagai bagian dari Kampus Politeknik KP Bone. Selamat datang dan Selamat belajar calon pemimpin bangsa para pengelola sumber daya Kelautan dan Perikanan,” tuturnya.

Bambang juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi membesarkan Politeknik KP Bone. Terutama Pemerintah Daerah.

“Kepada Pemkab Bone dan juga Pemkab Parigi Moutong, kami mengucapkan banyak terima kasih telah bersinergi membuka kelas rintisan sebagai zona kampus Politeknik KP Bone,” lanjutnya.

Latihan Dasar Bela Negara

Sementara itu, Direktur Politeknik KP Bone, Dra. Ani Leilani, M.Si dalam laporannya mengatakan, Taruna Angkatan ke-VI ini, telah menyelesaikan Masa Orientasi Studi (MOS) pada September 2021.

Selain itu, kata Ani Leilani l, mereka juga telah menyelesaikan perkuliahan semester gasal secara hybrid, mengikuti ujian. Serta telah melalui yudisium pada 3 Februari 2022.

Selanjutnya, pada 4 Februari sampai 13 Februari 2022 juga telah di lakukan Latihan Dasar Bela Negara di kampus Politeknik KP Bone dan di Kampus SUPM Bone dengan pelatih dari Detasemen Polisi Militer XIV/1 Bone.

“Latihan tersebut bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan menanamkan karakter taruna yang cakap dan tangguh,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, tanda pelantikan evolet di sematkan oleh Direktur, di dampingi Wakil Direktur I bersama Wakil Direktur II kepada dua orang perwakilan Taruna. Yakni, Kudin dari Prodi Teknik Penangkapan Ikan dan Amanda Putri Nasti dari Prodi Teknik Budidaya Perikanan.

Di akhir pelantikan, para orang tua/wali menyematkan evolet kepada Putra dan Putri masing-masing. Kemudian, para taruna angkatan VI melakukan atraksi, seperti persembahan yel-yel, baris-berbaris, bongkar pasang senjata hingga bela diri yang mereka peroleh selama masa Latihan Dasar Bela Negara. (fan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button