NasionalNewsNusantaraSulawesiSulteng
Trending

Jokowi Tinjau Vaksinasi di Kompleks Bandara Sis Aljufri Mutiara Palu

Didampingi Gubernur Rusdy Mastura dan Wali Kota Palu Hadianto Rasyid

PALU, NEWSRBAN.ID — Kunjungan kerja ke Provinsi Sulawesi Tengah, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau vaksinasi di kompleks Bandara Sis Aljufri Mutiara Palu, Jumat (25/2).

Dalam peninjauan ini, Jokowi di dampingi  Gubernur Sulawesi Tengah H. Rusdy Mastura, Wali Kota Palu H. Hadianto Rasyid, bersama Unsur Forkopimda.

Baca Juga: Berkunjung ke Sulawesi Tengah, Presiden Jokowi Tinjau Vaksinasi dan Resmikan Sejumlah Infrastruktur

“Saya bangga pada Sulawesi Tengah, vaksinasinya terbaik di banding provinsi lainnya di Indonesia,” kata Jokowi.

Jokowi juga menjelaskan, vaksin merupakan upaya pemerintah membentuk kekebalan tubuh menghadapi virus corona yang masih mewabah.

Baca Juga:Gubernur Rusdy Mastura dan Forkopimda Sambut Kedatangan Presiden Joko Widodo

“Vaksin, memberikan kekebalan tubuh kita,” ucap Jokowi.

Di Kota Palu, Presiden juga berkesempatan menyapa beberapa titik lokasi vaksinasi.

Kunjungan ke Kabupaten Poso

Setelah melakukan peninjauan vaksinasi di kompleks Bandara Sis Aljufri Palu, Jokowi bersama Rusdy Mastura, dan unsur Forkopimda melanjutkan kunjungan ke Kabupaten Poso.

Baca Juga: Sulteng Diharap Belajar dari Jawa Timur, Gubernur Rusdy Mastura: Masyarakat Jatim Dinamis dan Heroik

Pada kesempatan itu wakil gubernur Sulawesi tengah Ma’mun Amir mengantar rombongan sampai di bandara tempat keberangkatan. (hms/ysf)

Baca Berita Pilihan Redaksi:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button