MetroNewsNusantaraSulawesi
Trending

Daniel Surya Paparkan Makna Konsep Metaverse di Rakorsus Makassar 2022

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Executive Chairman and CEO, Daniel Surya paparkan makna konsep Metaverse di hadapan peserta Rapat Koordinasi Khusus (Rakorsus) 2022 menuju Makassar Kota Metaverse, di Hotel Four Points of Sheraton, Selasa (15/03/2022).

“Seiring berkembangnya teknologi dari generasi ke generasi, akan melahirkan dunia metaverse. Di mana realitas virtual akan menjadi kebutuhan, dan tidak menutup kemungkinan kehidupan online akan lebih nyaman bagi generasi berikutnya dari pada kehidupan reality mereka,” ujar Daniel.

Dengan adanya konsep metaverse, Walikota Makassar, Moh Ramdhan “Danny” Pomanto, berupaya untuk memaksimalkan pemanfaatan teknology, sebagai upaya loncatan percepatan program kerja pemerintah kota Makassar.

“Dengan adanya perkembangan teknologi, banyak manfaat yang dapat di peroleh, jika seluruh SKPD melek teknologi. Salah satu contoh, dengan adanya konsep metaverse nantinya, menghadirkan avatar di dunia metaverse. Penggunaan metaverse ini, dapat  wujudkan pelayanan publik 24 jam,” ujar Daniel.

Selain itu, kat dia, dengan hadirnya metaverse, interaksi internet masa depan akan mengubah cara mata berinteraksi terhadap konten. Karena itu, konsep ini sangat penting dan bagi Kota Makassar dalam memberikan pelayanan.

Daniel Surya memaparkan makna konsep metaverse,  di lanjutkan dengan sesi tanya jawab. Lalu, Walikota Makassar Danny Pomanto – Wakil Walikota Makassar Fatmawati Rusdi, melakukan penandatangan nota kesepahaman (MoU) bersama Wir Group. Sebuah perusahaan teknologi berbasis augmented reality terkemuka akan bersama Pemerintah Kota Makassar mengembangkan platform Metaverse di Kota Makassar. (hm/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button