NewsSulsel

Sofha Marwah Kagumi Keindahan Toraja

TORAJA, NEWSURBAN.ID – Kali pertama berkunjung, Penjabat Ketua TP PKK Sulsel, Sofha Marwah Bahtiar kagumi keindahan Tana Toraja. Ia melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Tana Toraja dan Toraja Utara, Rabu, 27 September 2023.

Istri Bahtiar Baharuddin ini baru pertama kalinya berkunjung ke Toraja. Dan Sofha Marwah mengaku kagumi keindahan Toraja, daerah yang terkenal dengan pariwisatanya ini.

“Toraja ini sangat indah. Saya baru pertama kali kesini, dan daerah ini sangat luar biasa,” kata Sofha.

Baca Juga: Dibuka Sofha Marwah, Jambore PKK Tana Toraja Kembali Digelar Setelah Delapan Tahun Vakum

Selain keindahan alamnya, Sofha juga sangat tertarik dengan Tenun Sarita khas Toraja. Ia mengakui, sangat banyak yang memuji Tenun Sarita, saat dia memakai tenun tersebut di acara Kriyanusa, beberapa waktu lalu.

“Sarita banyak sekali yang memuji. Cantik sekali tenunnya,” ujarnya.

Ia berharap, Tenun Sarita lebih di kembangkan lagi. Termasuk desain dan motifnya.

Baca Juga: Sofha Marwah Minta Pengurus PKK Parepare Hadirkan Rumah Gizi di Semua Kelurahan

Sekedar informasi, Sofha Marwah di Tana Toraja menghadiri Hari Kesatuan Gerak PKK Ke-51 dan Jambore PKK Tingkat Kabupaten Tana Toraja, yang di pusatkan di Lapangan Ulusalu, Kecamatan Saluputti. Setelah itu, di lakukan silaturahmi dan monitoring bersama pengurus PKK dan Dekranasda Toraja Utara, di Obyek Wisata Ke’te Kesu.

Dalam kunjungannya ini, Sofha Marwah bersama pengurus PKK Sulsel menyempatkan berkunjung ke objek wisata Buntu Burake dan Lolai. (*)

Cek berita dan artikel lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button