NewsSulsel

Pemkab Bone Siapkan Rp54 Miliar Untuk THR ASN, Bagi PPPK Honorer Masih Dibahas

#Andu Islamuddin: Jangankan Honorer, Masyarakat Pun Kalau Cukup Anggaran Kita Kasi THR

BONE, NEWSURBAN.ID — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bone, Sulawesi Selatan, saat ini tengah siapkan dana sebesar Rp54 miliar untuk pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) para ASN. Sementara THR untuk PPPK Honorer di lingkup Pemkab Bone masih dalam pertimbangan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Pj Bupati Bone, Andi Islamuddin saat ditemui. Islamuddin mengatakan pihaknya telah menyiapkan THR yang akan untuk ASN dan PPPK.

Baca Juga: Tiga Bulan Gaji Belum Terbayarkan Kades di Bone Teriak!

“Iya Kalau saya tidak salah dananya itu sebesar Rp54 miliar yang akan kita siapkan,” ujarnya Rabu (20/03/2024). Kata dia, Pemkab Bone telah siapkan Rp54 miliar dana untuk THR ASN di lingkup Pemkab Bone.

Adapun pemberian THR untuk tenaga honorer, Islamuddin mengatakan saat ini masih dalam tahap pertimbangan

Baca Juga: Buka Puasa Akbar Sulsel Berbagi Bahagia, 17 Ramadan Bersama 10 Ribu Lebih Warga di Bone

“Untuk honorer itu masih menjadi pertimbangan. Karena kan semua sudah aturannya dari Kementrian Keuangan. Kalau kondisi keuangan memungkinkan jangankan honorer masyarakat pun akan kami berikan THR” tutur Andi Islamuddin.

Pj Bupati juga mengatakan untuk pendistribusian THR kepada ASN dan PPPK di Kabupaten Bone paling lambat 10 hari sebelum hari raya (Idulfitri)

Baca Juga: Beredar Kabar Bakal Maju Pilkada Bone, Andi Islamuddin: Jika Masyarakat Menginginkan

“Dari Menteri Keuangan sudah menginstruksikan paling cepat di bayarkan itu 10 hari sebelum hari raya idul fitri. Untuk rincian nominal THR yang akan-diberikan sesuai dengan instruksi dari Kementrian Keuangan. Yakni dari golongan pembagian THR,” tambahnya. (fan/*)

Baca Berita dan Artikel Lain di Google News

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button