MetroNewsParlemenPolitik

Komisi C DPRD Makassar Komitmen Kawal Persoalan Korupsi dan Perlindungan Lingkungan

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Komisi C DPRD kota Makassar menyatakan komitmen untuk kawal persoalan atau kasus korupsi yang masih santer terdengar. Komitmen itu, disampaikan saat Komisi C gelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) untuk membahas surat dari Lembaga Anti Korupsi Nasional dan surat terkait masalah limbah pabrik.

Ketua Komisi C, Sangkala Saddiko, memimpin langsung RDP, Jumat (3/5/2024).

Dalam rapat yang dihadiri berbagai pihak terkait, Sangkala Saddiko menekankan pentingnya menanggapi dengan serius isu-isu yang termuat dalam surat tersebut.

Baca Juga: Komisi C DPRD Makassar Bahas Limbah Pabrik dan Surat Lembaga Anti Korupsi Nasional

Dia pun menyatakan komitmen Komisi C DPRD makassar untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam menangani masalah korupsi serta perlindungan lingkungan.

“Kami dari Komisi C DPRD Kota Makassar Makassar berkomitmen untuk memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam menangani masalah korupsi serta perlindungan lingkungan,” kata Sangkala.

Baca Juga: Pemkot Raih Penghargaan di Peringatan Hari OTDA, DPRD Makassar Beri Apresiasi

Para Anggota Komisi dan peserta rapat lainnya secara aktif terlibat dalam diskusi yang intens dan mencari solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan yang dihadapi.

Langkah-langkah konkret diusulkan untuk meningkatkan pengawasan terhadap tindak korupsi dan mengelola limbah pabrik secara efektif. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button