BONE, NEWSURBAN.ID – Penjabat (Pj) Bupati Bone Andi Islamuddin didampingi Pj Sekda Bone Andi Gunadil Ukra terima kunjungan Bupati Sabu Raiju bersama rombongan dari Kepulauan Nusa Tenggara Timur di Rujab Bupati Bone Senin (13/5/2024).
Kedatangan Bupati Sabu Raiju Drs Nikodemus N Rihi Heke di Bumi Arung Palakka untuk mempererat hubungan kerjasama antar kedua kabupaten Bone dan Sabu Raiju.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak selain soal beras, namun juga membahas berbagai potensi kerjasama yang dapat dilakukan untuk saling mendukung kemajuan kedua kabupaten, termasuk mengenai rumput laut, garam, bawang, kacang tanah, kacang ijo ternak, dan pakan ternak.
Baca Juga:Â KPU Pastikan Calon Perseorangan Pilkada Bone 2024 Tidak Ada
Pj. Bupati Bone Andi. Islamuddin menyambut baik kunjungan ini dan menyatakan komitmen Kabupaten Bone untuk memperkuat kerjasama dengan Kabupaten Sabu Raijua dalam berbagai bidang.
“Kunjungan kerjasama ini diharapkan dapat membawa manfaat yang besar bagi kedua kabupaten, serta mempererat tali persaudaraan antara masyarakat Kabupaten Bone dan Kabupaten Sabu Raijua,” kata Pj Bupati Bone Andi Islamuddin saat terima kunjungan Bupati Sabu Raiju Nikodemus N Rihi Heke.
Baca Juga:Â Permohonan Izin-Ditolak, CV Dua Tujuh Ancam Grup Gugat Pemkab Bone di PTUN
Sementara itu Bupati Sabu Raiju Nikodemus N Rihi Heke sangat mengapresiasi sambutan yang dilakukan Pj Bupati Bone Bapak Andi Islamuddin.
“Semoga kami dari Kabupaten Sabu Raiju senangtiasa selalu dapat bekerjasama dalam bidang sektor khususnya pertanian dan peternakan. Jadi sekali lagi terimah kasi banyak Bapak Bupati Bone sudah menerima kasi dengan baik,” kata Nikodemus N Rihi Heke. (fan/*)
Baca Berita dan Artikel Lain di Google News