KesehatanNewsSulteng
Trending

Wagub Sulteng Akan Tingkat Keterampilan Perawat untuk Bersaing ke Luar Negeri

PALU, NEWSURBAN.ID — Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Tengah (Sulteng), Mamun Amir, menerima kunjungan Pengurus Perawat Nasional Sulawesi Tengah (PPNI) Sulteng, ruang kerjanya, Rabu (26/01/2022).

Ketua PPNI Sulteng, Fajrillah, menyampaikan bahwa peran perawat untuk pembangunan sulawesi tengah sangat besar melalui profesi Keperawatan.

Katanya, saat ini perawat sebanyak 12.000 orang yang tersebut diseluruh wilayah Sulteng. Ia menyampaikan bahwa perlu perhatian dan dukungan untuk peningkatan kwalitas perawat di Sulteng, agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Baca juga: Wagub Sulteng Jamu Rombongan Wagub Gorontalo di Bukit Doda

Menanggapi hal tersebut, Wakil Gubernur Sulteng, Mamun Amir, menyampaikan bahwa peran perawat sangat stategis pada bidang kesehatan. Akan tetapi menurutnya, perlu tingkatkan kwalitas pelayanannya, dengan cara sopan santun dalam melayani pasien dan keluarga pasien.

“Berikanlah pelayan terbaik kepada masyatakat, dengan ramah, Sopan dan Santun. Berikan informasi yang baik kepada masyarakat yang di layani, baik di Rumah Sakit maupun Puskesmas dan Pustu di Desa,” ujarnya.

Baca juga: Wali Kota Hadi Buka Lokakarya Standar Pelayanan RSUD Anutapura Palu

Wakil Gubernur mengaku kedepan sesuai Visi dan Misi Gubernur/Wakil Gubernur, akan melaksanakan program pelatihan keterampilan kerja kepada tenaga keraja di Sulteng. Baik itu Honorer sesuai kebutuhan tenaga kerja di Luar Negeri, karena jaminan Gaji sangat tinggi.

“Kedepan perlu ditingkatkan kwalitas komunikasi perawat, agar Lulusan perawat bisa bekerja di Luar Negeri. Karena banyak perawat yang di butuhkan untuk bekerja di luar negeri,” ungkapnya.

Dalam pertemuan itu turut hadir Sekretaris Pengurus PPNI Sulteng, Masri, Bendahara Fauzan dan Ni Wayan Sridani serta Muh Ikhsan sebagai anggota. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button