NasionalNewsNusantara
Trending

PP Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan 1443 H pada 2 April dan Idulfitri 2 Mei 2022

JAKARTA, NEWSURBAN.ID — Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadhan 1443 Hijriah jatuh pada Sabtu, 2 April 2022.

Penetapan tersebut merupakan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang menjadi pedoman Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Baca Juga: Ratusan Mahasiswa Muhammadiyah dan Aisyiyah Dari Berbagai Universitas di Indonesia Akan KKN di Gowa

“Menetapkan 1 Ramadhan 1443 H jatuh pada hari Sabtu Pon, 2 April 2022,” mengutip dari Maklumat Nomor 01/MLM/I.0/E/2022 Tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan, Syawal dan Zulhijah 1443 Hijriah, Sabtu (12/2).

Selain itu, Maklumat dengan tandatangan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nasir dan Sekretaris Agung Danarto itu, juga menetapkan 1 Syawal atau Idulfitri pada 2 Mei 2022.

Baca Juga: Tokoh Lintas Agama di Sulsel Deklarasikan Dukung Pemprov Sulsel Dalam Kebut Vaksinasi

Dengan demikian, warga Muhammadiyah akan melaksanakan salat Tarawih terakhir Ramadhan 1443 H, pada Minggu, 1 Mei 2022. Sementara, 1 Zulhijah 1443 pada Kamis, 30 Juni dan Hari Arafah atu 9 Zulhijah pada 9 Juli 2022.

PP Muhammadiyah mengeluarkan Maklumat itu, sebagai panduan umat muslim dan di lakukan melalui prosedur ijtima jelang Ramadhan.

Baca Juga: Plt Gubernur Sulsel Harap MUI Bantu Pemerintah Jaga Kedamaian Melalui Ceramah Sejuk kepada Masyarakat

Selain itu, PP Muhammadiyah juga menetapkan Idul Adha (10 Zulhijah 1443 H) jatuh pada hari Sabtu Legi, 9 Juli 2022. (cr/ar)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button