MetroNasionalNewsPeristiwa

KM Mutiara Timur 1 Terbakar, Basarnas Sudah Evakuasi 220 Penumpang

JAKARTA, NEWSURBAN.ID Basarnas bergerak cepat setelah mendapat informasi Kapal Motor/ KM Mutiara Timur 1 terbakar di Selat Lombok. KM Mutiara Timur 1 terbakar dalam pelayaran di rute penyeberangan Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, menuju Pelabuhan Gili Mas Lembar, Lombok Barat, NTB, terbakar di Selat Lombok, pada Rabu (16/11/2022) sore.

Kepala Kantor Basarnas Bali, Gede Darmaga menyebut sejauh ini berdasarkan data sementara terdapat 236 penumpang dan 35 ABK di KM Mutiara Timur 1 yang terbakar di Perairan Bali itu.

Baca Juga : Pemkab Gowa Komitmen Lahirkan Atlet Unggul Lewat Kegiatan Turnamen

Dari ratusan penumpang tersebut, Gede menyebut sekitar 220 penumpang sudah berhasil di evakuasi.

“Sekitar 220-an penumpang, tapi ini akan bertambah jumlahnya (yang dievakuasi),” kata Gede Dermaga, Rabu (16/11/2022).

Menurut penjelasannya, penumpang yang berhasil di selamatkan langsung di bawa di Kapal Angkatan Laut Kadet 6.

Di kapal tersebut, lanjut Dermaga telah di sediakan tim medis untuk memeriksa kondisi para penumpang yang berhasil di evakuasi.

“Di laporkan ada beberapa yang (terluka) karena kepanikan, namun di KAL kadet itu sudah ada tim medis yang membantu untuk pemulihan kondisi psikis atau kemungkinan luka-luka ringan yang di alami ABK maupun penumpang,” jelasnya.

Baca Juga : Tanah Longsor di Gowa Timpa Mobil Melintas, Basarnas Sulsel Kerahkan Tim Lakukan Pencarian

Di singgung terkait penyebab kebakaran, dia menyebut belum dapat memastikannya, karena saat ini pihaknya masih fokus melakukan evakuasi penumpang.

“Yang kami terima laporannya kapalnya mengalami kebakaran dan yang kita kedepankan melakukan evakuasi,” tegasnya.

Dalam sebuah video, tampak asap membumbung tinggi dari Kapal Mutiara Timur 1 yang terbakar tersebut. Sejumlah kapal kecil yang nampaknya milik kapal nelayan juga terlihat di sekitar kapal KM Mutiara 1 yang terbakar itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button