Respon Cepat! PT CLM Salurkan Bantuan Kepada Warga Ussu Luwu Timur Terdampak Banjir
LUWU TIMUR, NEWSURBAN.ID — Meluapnya sungai Mallaulu di Desa Ussu, Kecamatan Malili, Luwu Timur, Sabtu 01 April 2023, pada pukul 23.00 malam. Akibat puluhan rumah terdampak banjir.
Mendengar hal itu, respon cepat PT Citra Lampia Mandiri (CLM) langsung turun ketempat kejadian serta menyalurkan bantuan kepada warga yang terdampak banjir.
“Setelah mendegarkan kejadian tersebut, kami dari tim CLM turun langsung ke lokasi melihat kondisi warga terdampak,” Eksternal PT.CLM, Afandi, Minggu 02 April 2023.
Afandi sekarang ini berada di lokasi banjir, mengaku juga telah menyalurkan langsung bantuan kepada warga terdampak banjir makan siap saji untuk sahur.
“Sekitar 100 box paket sahur yang diturunkan langsung kepada warga terdampak banjir,” ujarnya.
Afandi mengatakan makan siap saji diberikan 80 Kepala Keluarga (KK) terdampak banjir di Desa Ussu untuk memudahkan bagi warga ingin berpuasa di bulan suci ramadan.
Baca juga: Berbagi Berkah di Bulan Ramadan, PT CLM Bagi Takjil Kepada Masyarakat
“Kami dari pihak CLM hanya memberikan bantuan sementara waktu makanan siap saji. Mengingat kondisi warga tidak bisa memasak, karena rumahnya teredam banjir dan berbagai peralatan dapur lainnya,” jelasnya.
Selain itu, Afandi menambahkan, PT CLM akan menyiapkan water tank, jika di butuhkan untuk menyuplai air bersih bagi warga.
“Sekarang ini beberapa warga mengungsikan di mesjid dan rumah tetangga yang tidak terdampak banjir,” katanya.
Baca juga: Sungai Mallaulu Luwu Timur Meluap, Puluhan Rumah Terendam Banjir
Banjir tersebut di akibatkan intensitas hujan tinggi di Kabupaten Luwu Timur, Sulawesi Selatan. Banjir tersebut lantaran meluapnya sungai Mallaulu di Desa Ussu, Kecamatan Malili, Luwu Timur, Sabtu 01 April 2023, pada pukul 23.00 malam.
“Benar, rumah warga di sini teredam banjir. Karena meluapnya sungai Mallaulu,” ungkap salah satu warga terdampak Kafrawi Husain, Minggu 02 April 2023.
Ketinggian air masuk di rumah warga setinggi lutut dewasa. Kata Kafrawi belum bisa memastikan berapa jumlah rumah di Ussu terdampak banjir saat ini.
“Kalau di perumahan Bumi Batara guru sekitar 70 KK. Kalau di luar kompleks tidak bisa memastikan dan menginfokan berapa jumlah warga keseluruhan terdampak banjir,” ujarnya.
Kafrawi mengatakan banjir ini terjadi di-akibatkan derasnya hujan mulai pukul 20.15 malam sampai 23.00 Wita. “Sekarang ini airnya sudah mulai surut,” katanya.
Selain itu ruas jalan poros Malili sempat lumpuh. Bahkan beberapa pohon tumbang di jalan akibat derasnya air sungai.
Baca juga: Puluhan Rumah Terendam Banjir dan Tanah Longsor di Luwu, Gubernur Sulsel Kirim Bantuan Logistik
Sebelumnya, BMKG Luwu Raya memberikan peringatan dini cuaca di pada 01 April 2023 pkl 23:00 WITA. Di Luwu Timur berpotensi terjadi Hujan Sedang-Lebat yang dapat di sertai Kilat/Petir dan Angin Kencang.
Beberapa kecamatan di antaranya, Mangkutana, Malili, Angkona, Wotu, Tomoni, Tomoni Timur, Kalaena, Wasuponda, dan sekitarnya.
Sampai saat ini belum ada informasi resmi dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Luwu Timur. Hingga berita ini di-muat. (*)