MAKASSAR, NEWSURBAN.ID – Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) bekerja sama dengan Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar akan menggelar Job Fair pada 1–2 Desember 2025 di pelataran Baruga Andi Pangerang Pettarani, Kampus Unhas, Makassar.
Kegiatan ini menghadirkan 25 perusahaan lintas sektor yang membuka peluang kerja bagi masyarakat, termasuk penyandang disabilitas.
Kepala Disnakertrans Sulsel, Jayadi Nas, menyebut kegiatan ini merupakan momentum penting mempertemukan pencari kerja dan dunia industri di Sulawesi Selatan. Dalam pelaksanaan ini akan mempertemukan antara para pencari kerja dengan 25 perusahaan yang akan memberikan lapangan kerja.
“Sehingga tentu kita akan membuat suatu momentum yang memungkinkan saudara-saudara kita yang membutuhkan lapangan kerja itu bisa mendapatkan lapangan kerja,” jelasnya di Makassar, Jumat, 21 November 2025.
Selain memperluas akses tenaga kerja umum, kegiatan ini juga menegaskan kepedulian pemerintah terhadap kelompok disabilitas. Melalui kolaborasi dengan Unhas dan perusahaan peserta,Disnakertrans membuka bursa kerja khusus bagi penyandang disabilitas agar memperoleh kesempatan kerja yang setara.
“Menarik adalah, ada bursa kerja khusus terkait dengan saudara kita yang penyandang disabilitas untuk mendapatkan peluang pekerjaan. Ini adalah suatu bentuk kepedulian Pemprov, bagaimana kita peduli terhadap para pencari kerja dari golongan penyandang disabilitas,” ujar Jayadi.
Job Fair ini juga akan-dirangkaikan dengan talk show dan sosialisasi aplikasi digital ketenagakerjaan yang-disiapkan oleh Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker).
Melalui kegiatan ini, Pemprov Sulsel berharap dapat meningkatkan serapan tenaga kerja serta menekan angka pengangguran terbuka di daerah. (*)









