NasionalNewsNusantara
Trending

Pemerintah Pindah ke IKN Juli-Agustus 2024, Mahfud MD: Harus Jadi

JAKARTA, NEWSURBAN.ID — Pemerintah pindah ke IKN Juli-Agustus 2024 di Penajam Paser Utara Kalimantan Timur. Hal itu,disampaikan Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD.

“Mulai bulan Juli atau Agustus 2024, pemerintah akan mulai pindah ke sana (IKN). Insya Allah 17 Agustus 2024 upacara di selenggarakan atau di pusatkan di IKN yang baru ini,” kata Mahfud dalam rapat koordinasi dengan pejabat daerah di Kantor Kementerian Dalam Negeri, Kamis (16/6).

Baca Juga: Enam Gugatan UU IKN Tidak Di kabulkan, Ini Alasan MK

Menurut Mahfud, perpindahan ibu kota dari Jakarta ke Nusantara menjadi salah satu tugas penjabat kepala daerah. Karena itu, Mahfud meminta rencana tersebut tak bisa di batalkan dan tak ada provokasi lebih lanjut.

“Itu (pemerintah pindah ke IKN Juli-Agustus 2024) juga jadi tugas Saudara-saudara, undang-undangnya sudah ada. Tidak boleh terprovokasi lagi ini jadi atau nggak, ini-dibatalkan atau nggak. Harus jadi,” tegas Menko Polhukam.

Baca Juga: Pengadaan Barang/Jasa di IKN, Ada Item Tertentu Bisa Tanpa Mengikuti Aturan Perundang-undangan

Ia juga meminta penjabat kepala daerah dapat melibatkan masyarakat dalam pembangunan IKN. Karena itu, Ia berharap musyawarah dan konsultasi publik perlu dikedepankan menjaring aspirasi masyarakat di IKN.

“Saya minta melibatkan masyarakat di dalam pembangunan. Masyarakat dapat berupa antisipasi, dalam proses persiapan pembangunan; pengelola IKN dalam bentuk konsultasi publik musyawarah dan sebagainya. Begitu juga penataan ruang Nusantara tetap mengacu pada tata ruang Pulau Kalimantan,” ujar dia. (bs/cr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button