KalimantanKesehatanNewsNusantaraOlahragaSulawesiSulbarSulselSultengSultra
Trending

Cuaca Buruk, Personel Lantamal VI Jaga Stamina dengan Olahraga Indoor

MAKASSAR, NEWSURBAN.ID — Cuaca buruk di Kota Makassar, Personil Lantamal VI Makassar terus berupaya menjaga stamina. Mereka berolahraga tidak di lapangan terbuka seperti biasa, melainkan olahraga indoor.

“Dalam rangka menjaga stamina pada saat cuaca buruk saat ini, Personel Lantamal VI melaksanakan olahraga indoor,” Perwira Jasmani Lantamal VI Makassar Letda Laut (KH) Galih Rosyid Nugroho di GOR Chandrasa Mako Lantamal VI, Selasa (22/2).

Baca Juga: 16 Tim Sepak Bola Perebutkan Danlantamal VI Cup 2022 di Stadion Barombong

Kata dia, Olahraga tersebut adalah kegiatan yang rutin di laksanakan setiap 2 kali dalam seminggu.

Galih juga menyampaikan di musim hujan cenderung ekstrem sekarang ini, menjaga kesehatan dan stamina menjadi sangat penting. Salah satunya dengan cara melaksanakan olahraga indoor.

Baca Juga: Menjaga Kesiapan Tempur, Personel Lantamal VI Wajib Olahraga Rutin

“Olahraga yang kita laksanakan secara indoor tersebut yakni bulutangkis, tennis meja, futsal dan fitnes di GOR Chandrasa Mako Lantamal VI,” ujar Perwira pertama TNI AL berpangkat satu balok emas itu.

Ia juga mengatakan, secara rutin dan berkala kegiatan tersebut di laksanakan dua kali dalam seminggu. “Maksud dan tujuan olahraga ini, untuk meningkatkan kebugaran fisik dan untuk membangkitkan rasa kebersamaan,” pungkasnya. (cr/ar)

Baca Selanjutnya: Jaga Kesehatan di Cuaca Ekstrem, Wadan Lantamal VI Minta Seluruh Personel Olahraga Rutin >>>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button