NewsSulsel
Trending

Pemerintah Desa Tadang Palie Kerja Sama Bank Sulselbar Salurkan BLT ke 134 KPM

BONE, NEWSURBAN.ID — Pemerintah Desa Tadang Palie, Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone, menyalurkan bantuan langsung tunai sebesar Rp120,6 juta. BLT itu, di salurkan berkerja sama Bank Sulselbar, Jumat (1/4).

Sebanyak 134 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima Bantuan Langsung Tunai senilai Rp 900 ribu selama tiga bulan.

Beni, salah seorang warga Dusun Lappadiawo Desa Tadang Palie sangat bersyukur karna dengan bantuan ia terima tersebut.

Baca Juga: Bone-Pemkab Kukar Sepakat Jalin Kerja Sama Sektor Pertanian

“Ya bersyukurlah apalagi ini kita mau puasa jadi dengan adanya bantuan ini kebutuhan kami sedikit terbantu,” ujar Beni

Di ketahui penyaluran BLT Desa Tadang Palie kali ini berbeda yang sebelumnya. Dimana warga penerima bantuan saat ini menggunakan buku tabungan dari tabungan BNK Sulselbar yang bekerjasama dengan Pemerintah Desa Tadang Palie.

Baca Juga: Kompak Bajo Bersatu Manfaatkan Botol Bekas Transplantasi Karang di Perairan Tangkulara Bone

Kepala Desa Tadang Palie Andi Mappakaya Amier saat di temui di lokasi penyaluran mengatakan bahwa inisiatif ini kami terapkan dengan banyak pertimbangan.

“Jadi selain warga bisa menikmati bantuan secara teratur warga juga bisa belajar menabung,” ujarnya Sabtu (2/4).

Baca Juga: Agar Cakap Kelola Anggaran dan Pelayanan Publik, Sekda Bone Harap Aparatur Desa Tingkatkan Kompetensi

Andi Mappakaya juga menambahkan jika semua warga penerima BLT di buatkan buku tabungan.

“Terserah warga ketika bantuan sudah tersalurkan mereka mau mengambil semua atau di tabung sebagian. Bukan cuma itu mereka juga bisa menabung dari hasil panen lainnya sperti jagung dan padi,” tambahnya. (fan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button